Senin, 24 Juni 2013

Dirgahayu RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang ke- 111






Ke-111 Tahun

Memperingati Ulang Tahun RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang yang ke 111 yang jatuh pada 23 Juni 2013, digelar acara Khitan Massal yang dilaksanakan pada Senin, 24 Juni 2013.

Diikuti oleh 31 anak, kegiatan ini juga merupakan wujud apresiasi RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang terhadap masyarakat yang senantiasa mempercayakan pelayanan kesehatannya di RSJRW sampai saat ini.
Sebagai rangkaian kegiatan peringatan HUT RSJRW ke-111, akan digelar pula  PORKESREMEN 2013 (Pekan Olah Raga dan Kesenian Rehabilitasi Mental) pada Oktober 2013 mendatang yang diikuti oleh RSJ Daerah dan Swasta serta RSKO se Indonesia.

Harapan RSJRW dari tahun ke tahun tentu dapat terus memberikan pelayanan maksimal dan dengan kualitas yang terus meningkat.  

Dirgahayu RSJRW!! Semoga Tetap Jaya!

Studi Banding RS Duren Sawit Jakarta



Kamis (20 Juni 2013), RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang menerima kedatangan Kunjungan  Studi Banding dari RS Duren Sawit Jakarta. Peserta kunjungan sebanyak 10 (sepuluh) orang tersebut akan melaksanakan studi banding selama 2 (dua) hari sampai dengan Jum’at (21 Juni 2013).

Kunjungan Studi Banding ini akan mempelajari tentang Kediklatan dan Psiko Geriatri di RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang sebagai bahan pembelajaran dan peningkatan mutu.

Sekilas tentang RS Duren Sawit, RS Duren Sawit adalah rumah sakit milik pemerintah daerah DKI Jakarta yang berlokasi di daerah Duren Sawit Baru, Jakarta Timur. Sebagian besar pasien yang dirawat adalah pasien ketergantungan obat atau NAPZA (Narkotika Psikotropika dan Zat Adiktif) dan mempunyai kapasitas tempat tidur mencapai 116 (seratus enam belas) TT.

Peserta Kunjungan disambut oleh Direktur SDM Dan Pendidikan serta Pejabat Struktural RSJRW. Dalam kesempatan yang sama juga dipaparkan pula Profil RSJRW, Materi Manajemen Kediklatan, serta paparan mengenai Psikogeriatri yang menjadi layanan unggulan di RSJRW.

Selanjutnya, peserta melakukan kunjungan lapangan terkait dokumen-dokumen serta melihat praktik kediklatan di RSJRW.



Senin, 17 Juni 2013

Hari Lansia Nasional 2013


RSJRW melalui pelayanan unggulan berupa pusat pelayanan kesehatan jiwa usaha lanjut/psikogeriatri turut memperingati Hari Lansia Nasional 2013. Guna memperingati hari lansia dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kesehatan usia lanjut, tim Instalasi Psikogeriatri RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang (RSJRW) menyelenggarakan serangkaian kegiatan.

Kegiatan yang selenggarakan antara lain ;

Seminar Sehari Lintas Generasi 

Diadakan di Gedung Semeru RSJRW pada 23 Mei 2013 dengan diikuti oleh 100 peserta yang terdiri dari perwakilan Pelajar SD-SMA se-Lawang, Pengajar SD-SMA se-Lawang, Mahasiswa Diploma dan Stikes se-Lawang, Dosen Diploma Stikes se-Lawang, Kelompok Kader Lansia se-Lawang, dan Panti Wreda se-Lawang.



Lomba Pasien


Dengan sasaran rehabilitan usia lanjut yang dirawat di Ruang Betet dan Kenanga RSJRW, lomba Pasien diadakan pada 10-14 Mei 2013 di Ruang Psikogeriatri. Para rehabilitan mengikuti delapan macam perlombaan seperti lomba menendang bola ke gawang, lomba memasukkan bola basket, lomba bowling, lomba makan kerupuk, lomba berhias, lomba mengenali bumbu, lomba makan kerupuk, dan lomba memasukkan bola kekeranjang.





Pelatihan ADL Lansia

Dilaksanakan pada 27 Mei 2013 di Singosari, tim narasumber dari instalasi psikogeriatri RSJRW memberikan pelatihan ADL Lansia kepada Care Giver di wilayah Singosari dengan metode caramah dan praktek.

Senam Lansia


Dilaksanakan pada 29 Mei 2013 bertempat di halaman Ruang Psikogeriatri RSJRW, diikuti oleh kurang lebih  200 orang yang terdiri dari beberapa kelompok lansia yang berasal dari wilayah Malang. Selain senam, juga digelar acara “Lansia Mencari Bakat” yang tak kalah meriah. Para lansia berlomba-lomba unjuk kebolehan, dari menyanyi, membaca puisi, dansa, dan menari. Hadir pula dalam kegiatan hari itu, tim Singapore International Foundation (SIF) yang datang untuk memberikan materi pada Seminar Umum tentang ADL Lansia.



Seminar Umum tentang ADL Lansia 

Dinarasumberi oleh tim Singapore International Foundation (SIF), seminar Activities of Daily Living Lansia dihadiri oleh mahasiswa praktikan di RSJRW, tenaga medis dan tim psikogeriatri RSJRW.




Selasa, 04 Juni 2013

LOWONGAN KERJA RSJ Dr. RADJIMAN WEDIODININGRAT LAWANG 2013 II, BURUAN BERGABUNG......





Setiap saat sebuah instansi membutuhkan peningkatan dalam segi kualitas pelayanan, begitu juga dengan RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang. Oleh karena itu diperlukan inovasi yang beragam guna meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit yang bersangkutan.

Guna meningkatkan mutu sumber daya manusia,  setelah beberapa waktu lalu membuka lowongan kerja. Kali ini RSJ Dr Radjiman Wediodiningrat Lawang membuka kembali kesempatan berupa lowongan kerja bagi saudara/saudari yang berminat untuk bergabung bersama kami keluarga besar RSJ Dr.Radjiman Wediodiningrat Lawang.

Adapun syarat dan ketentuan rekruitmen 2013 tahap kedua ini kami lampirkan dan dapat saudara/saudari download melalui link dibawah ini.

Link Download disini